Tri
Sukses kegiatan yang dicanangkan oleh Panitia Jambore Cabang Tuban 2017 yaitu
sukses peserta, sukses penyelenggaraan dan sukses prestasi ternyata tidak bisa
dilepaskan dengan sosok berikut ini.

Di
tengah kesibukan yang luar biasa ternyata Pramuka tetap menjadi salah satu
prioritasnya dalam berkegiatan. Contoh nyata adalah kesuksesan Jamcab Tuban
tidak lepas dari tangan dingin sosok yang lahir pada tanggal 2 Pebruari 1964
ini.

Hadirnya
utusan dari 19 Kwartir Ranting (kecuali Kwarran Tambakboyo) menunjukkan peran
besar beliau sebagai waka binamuda. Sebagai orang yang bertanggung jawab penuh
terhadap kesuksesan kegiatan, beliau tampak selalu hadir di tengah – tengah
acara. Kejelian terhadap potensi permasalahan yang muncul dengan segera dapat diidentifikasi
sehingga hal-hal yang memungkinkan menjadi penghambat bisa diminimalisir.
Ketika
ditemui WKT (Warta Kwarcab Tuban) Kak Khamid memberikan suport dan presiasi kepada seluruh
Panitia yang dengan sekuat tenaga mensukseskan kegiatan. Serta berharap
kekompakan yang terjalin bisa makin terwujud pada kegiatan –kegiatan yang akan
datang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar